Blogs

Kenali komponen algoritma CRUSH yang dipakai oleh CEPH dan Keuntungannya

Blog Single

Ceph adalah sistem penyimpanan data yang dibangun dengan arsitektur berbasis klaster yang menggunakan komponen software dengan algoritma CRUSH untuk pengaturan data. Secara sederhana, klaster adalah kumpulan dari beberapa komputer, atau biasa disebut dengan node, yang memiliki spesifikasi minimum tertentu . Kumpulan node tersebut saling terhubung satu dengan yang lain melalui jaringan (network) sehingga membentuk sebuah pool tunggal dari seluruh sumber daya penyimpan data. Ceph menggunakan komponen perangkat lunak dengan algoritma CRUSH (Controlled Replication Under Scalable Hashing) untuk menerapkan redudansi dan membuat klaster penyimpanan Anda semakin handal. 

 

Menggunakan SDS (Software Defined Storage) dengan algoritma CRUSH seperti Ceph akan memberikan keuntungan sebagai berikut:

1. Menggantikan peran perangkat kontroler fisik

Berkat SDS dengan algoritma CRUSHnya, virtualisasi jadi tercapai sehingga kontrol fisik dapat digantikan dengan sistem yang digunakan oleh CEPH.

 

2. Menghilangkan ketergantungan terhadap vendor, jenis, dan tipe hardware tertentu

SDS Kontroller seperti CEPH, ketika Anda menerapkannya pada sistem jaringan perusahaan tidak memerlukan hardware dari vendor yang sama. Dengan lepasnya ketergantungan, CEPH lebih efisien dibandingkan dengan sistem lainnya. 

 

3. Memiliki klaster penyimpanan dengan fleksibilitas dan skalabilitas tinggi

CEPH Memungkinkan Anda untuk membangun infrastruktur melalui basis server x86 atau sumber daya lainnya. Berkat SDS dan algoritma CRUSH yang dimiliki CEPH, CEPH membolehkan penggunanya untuk menambah kapasitas virtualnya poolnya untuk menambahkan kapasitas penyimpanannya. 

 

Nah, sangat efisien dan memudahkan sekali kan penerapan CEPH?

Apa bila Anda perlu konsultansi dan rencana penerapan Ceph lebih lanjut, Segera hubungi kami di +62-811-1123-242 atau sales@btech.id

Engineers handal & berpengalaman kami siap membantu perusahaan Anda jadi yang terdepan! #BersamaLebihBaik

 

Sumber referensi:

https://e3zine.com/software-defined-storage-sds/

https://docs.ceph.com/en/latest/rados/operations/crush-map/